7 Fakta Unik Kumis Kucing
Kumis kucing memiliki fakta yang unik dan jarang diketahui masyarakat umum jika tidak mengenal dekat perubahan pada diri mereka. Seperti apakah keunikan kumis kucing dan apakah Anda juga tahu kumis mereka tumbuh di kaki?
7 Fakta Unik Kumis Kucing
Fungsi organ tiap makhluk hidup di dunia punya kelebihan masing-masing untuk bertahan hidup dan berkembangbiak di tengah habitat mereka. Seperti pada kumis kucing yang memiliki fungsi lebih untuk sensor dan komunikasi. Kumis yang ada pada mereka akan membantu mencari tahu arah yang tepat pada sasaran dituju.
Fungsi dan manfaat kumis kucing bisa mengukur celah lubang yang akan mereka lalui sehingga tubuhnya bisa masuk atau tidak.
Kegunaan lain kumis kucing sebagai komunikasi bisa memperlihatkan suasana hati yang sedang terjadi.
7 Fakta Unik Kumis Kucing
1. Fakta unik kumis kucing Sensitif dan peka
Sumber: Sumber : unsplash/dipanarendra |
Pertumbuhan akar kumis pada seekor kucing berada lebih dalam di kulit mereka dibanding dengan bulu. Beberapa jaringan dan saraf yang peka dan sensitif memberi kemampuan dan insting mengenali perubahan yang terjadi di sekitar mereka.
Kumis kucing bisa mendeteksi arah angin yang berubah yang tidak dirasakan makhluk lain. Saking peka dan sensitif bagian ini, kucing menjadi tidak nyaman saat sedang makan dengan bentuk tempat makanan menekan dan menyentuh kumis mereka.
Jika Anda memelihara kucing di rumah, pertimbangkan tempat dan mangkuk yang sesuai supaya tidak menganggu kumis mereka.
2. Selain hidung, kumis ada di sisi lain
Hal unik dari kumis kucing ternyata selain ada pada hidung, pertumbuhan kumis yang tipis ada di atas mata, dagu dan kaki mereka bagian depan dan belakang bawah. Rata-rata kumis kucing di hidung terdiri dari 8 - 12 kumis.
3. Alat sensor
Kucing dewasa yang bertumbuh dalam lingkungan tertentu sering memakai kumis mereka untuk mengukur celah yang akan dilewati mereka. Kemampuan kumis mereka bisa merasakan lebar dan ukuran lubang.
4. Mengenali posisi mangsa
Sumber: Sumber : unsplash/agnrrmdhn |
Kekurangan kucing pada indera penglihatan mata adalah sulit melihat mangsa atau obyek tertentu secara dekat. Sebagian besar ras kucing memiliki rabun dekat sehingga tidak mampu melihat sejelas dalam posisi lebih jauh.
Cara kucing menangkap mangsa ataupun mainan saat dekat adalah memakai kumis mereka di bagian kaki depan. Dalam jarak semakin dekat, pengenalan posisi kumis di dagu dan hidung makin memperjelas posisi mangsa atau mainan.
5. Bahasa tubuh untuk komunikasi
Tahukah kumis kucing bisa menjadi bahasa tubuh mereka mengungkapkan suasana hati yang sedang dirasakan mereka. Jika bentuk kumis mereka terlihat rileks dan dalam posisi ke samping mengindikasikan mereka sedang tenang dan santai.
Bahasa tubuh kumis kucing sedang waspada dan bersemangat, bentuk kumis mereka akan condong ke depan.
Bahasa tubuh kucing melalui kumis yang rata ke pipi menandakan merasa takut atau sedang marah.
6. Tidak boleh di potong
Perilaku alamiah yang terjadi pada kucing bisa membuat mereka mencabut kumis secara tidak sengaja. Namun bantuan manusia tidak diperlukan karena bisa membuat mereka menjadi bingung dan bertingkah laku aneh.
Kumis kucing yang terpotong oleh manusia bisa membuat mereka kehilangan sinyal dan gangguan saraf jaringan.
7. Bisa berubah warna
Keunikan ketujuh dari kumis kucing adalah warna yang berubah saat mereka masuk usia tertentu. Warna kumis yang hitam bisa menjadi keabu-abuan atau putih dan sebagian karena usia tua.
Demikian Fakta unik kumis kucing, semoga bisa memberi manfaat untuk kita semua.
Post a Comment for "7 Fakta Unik Kumis Kucing"